Iklan yunto

Pengurus DPC PDI-P Kotabaru Bantu Sembako Dan Uang Tunai Korban Kebakaran Kotabaru Hulu

Senin, 05 Agu 2024 | 21:23:17 WIB - Oleh Pimred Borneo Pos


Pengurus DPC PDI-P Kotabaru Bantu Sembako Dan Uang Tunai Korban Kebakaran Kotabaru Hulu



Borneopos.com, Kotabaru - Bantuan kepada korban kebakaran yang terjadi pada 25 Juli 2024 lalu terus mengalir. Kepedulian kali ini datang dari Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Kotabaru.


Mengawali penjelasannya, dihadapan korban kebakaran, Ketua DPC PDI-P Kotabaru H. Zulkipli AR menyampaikan bahwa dirinya bersama rekan-rekan pengurus DPC yang duduk di DPRD Kotabaru turut berduka dan prihatin atas kebakaran yang menimpa bapak ibu sekalian.


"Hari ini kami membawa bantuan sebagai bentuk partisipasi dan kepedulian dari pengurus DPC PDI-P Kotabaru, khususnya rekan-rekan kami yang duduk di DPRD Kotabaru," ucap Zulkipli, Senin (5/8/2024).


Adapun yang kami berikan saat ini adalah berupa paket sembako yang terdiri dari beras, minyak, gula, teh, ikan kaleng, indomie dan lainnya.


Ditempat yang sama, Sekretaris DPC PDIP Kotabaru yang juga ketua DPRD, Syairi Mukhlis mengungkapkan hal yang sama, dirinya dan rekan-rekan pengurus turut berbelasungkawa atas kejadian kebakaran yang menimpa warga Kotabaru Hulu.


"Selain bantuan sembako seperti yang disampaikan tadi, kami juga memberikan bantuan uang tunai sebesar Rp. 500 ribu per keluarga (KK)," terang Syairi. 


Diakhir penjelasannya Syairi berharap  mudahan - mudahan bantuan yang kami berikan ini bisa meringankan beban serta bermanfaat bagi bapak ibu korban kebakaran.


Atas bantuan yang di sampaikan oleh DPC PDI-P Kotabaru kepada warganya, Lurah Kotabaru Hulu Syapuansyah menyampaikan terima kasih atas perhatian dan kepedulian dari DPC PDI-P Kotabaru.


"Sekali lagi, kami ucapkan terima kasih kepada PDI-P Kotabaru, warga kami sangat terbantu," tutupnya. (red)






Senin, 05 Agu 2024, 21:23:17 WIB Oleh : Pimred Borneo Pos 375 View
Sambut HUT RI Ke-79, Bang Arul Gowes Keliling Kotabaru - Tanbu Bagi Sembako Dan Kartu BPJS Gratis
Minggu, 04 Agu 2024, 21:23:17 WIB Oleh : Pimred Borneo Pos 551 View
Jelang Pilkada 2024, Bupati Kotabaru Harap Masyarakat Jaga Kondusifitas
Kamis, 02 Agu 2024, 21:23:17 WIB Oleh : Pimred Borneo Pos 433 View
Sambut HUT RI 2024, Bupati Kotabaru Buka Tournament Volly Ball se Pulau Laut Tengah

Tuliskan Komentar